Kemah Akhir Tahun SMP Negeri 4 Kebumen


Kemah akhir tahun smp negeri 4 kebumen 26-28 April 2019 SMP N 4 Kebumen tepatnya sebelum Bulan Ramadhan 1440 H\r\nSekolah mengadakan kegiatan "Kemah Akhir Tahun Pelajaran\r\n2018/2019". Kegiatan Kemah Akhir Tahun Pelajaran merupakan agenda yang menjadi rutinitas dan bagian dari kegiatan\r\npramuka di SMP N 4 Kebumen. Dan untuk tahun ini kegiatan tersebut bertempat di\r\nBumi Perkemahan yaitu Lapangan Widoro,Kecamatan Karangsambung,Kabupaten Kebumen.Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Pembina Pramuka\r\nberjumlah 9, Dewan Pembantu Pembina kelas VIII berjumlah 37, seluruh siswa\r\nkelas VII berjumlah 252 (32 Regu), sebagian mantan dewan yang sekarang kelas IX\r\ndan juga dibantu oleh Para Alumni Pramuka SMP N 4 Kebumen. KegiatanKemah Akhir Tahun Pelajaran\r\n merupakan kegiatan pramuka dimana kegiatan tertersebut dilakukan\r\ndengan agenda uji kemampuan materi pramuka dan umum yang dibuat dengan sistem\r\nwide game dengan 7 POS. Ke 7 POS tersebut yaitu: POS 1: pemberangkatan, POS 2:\r\nPU (Pengetahuan Umum), POS 3: Semapore, Sandi dan Morse, POS 4: Halang Rintang,\r\nPOS 5: Keagamaan, POS 6 PBB dan POS 7: Penerimaan. Semua regu pramuka kelas VII\r\nwajib melaluiĀ  pos-pos tersebut. Kegiatan lainnya yaitu lomba membuat\r\nnasi goreng untuk setiap regu dan juga lomba permainan seperti estafet tongkat\r\npake kaki,estafet karet dan lomba lainnya.Selain kegiatan berbasis materi pramuka dan permainan, kegiatan\r\nlainnya adalah kegiatan mujahadah berdoa bersama warga daerah setempat lapangan\r\nWidoro yang dilakukan malam pertama pada kegiatan perkemahan yaitu malam Sabtu\r\nsetelah sholat Maghrib berjamaah. Kegiatan sosial yang lain adalah kegiatan\r\nbaksos pemberian bantuan untuk warga daerah setempat lapangan Widoro bagi yang\r\ndianggap berhak menerima. Kedua kegiatan ini sengaja dilakukan untuk melatih\r\nsiswa bagaimana berhubungan langsung dengan masyarakat dan bisa melihat secara\r\nlangsung betapa pentingnya kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat, Ujar Kaka\r\nSudibyo selaku pembina pramuka SMP Negeri 4 Kebumen. Pada bagian akhir kegiatan sebelum pulang, Ka Adi Pangripto selaku\r\nKetua Gudep SMP N 4 Kebumen mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan mengukur\r\ndaya fikir siswa tentang wawasan kepramukaan dan wawasan umum sambil melihat\r\nsuasana alam sekitar secara langsung dan juga untuk melatih fisik siswa dengan\r\nberjalan lumayan jauh. Pukul 11.00 Alhamdulillah semua kegiatan berjalan dengan\r\nlancar, dilanjutkan kembali ke sekolahan SMP N 4 Kebumen tepatnya pukul 12.00\r\nWIB semua rombongan pramuka sampai di lokasi sekolah.

Copyright © 2019 - 2024 SMP NEGERI 4 KEBUMEN